Selasa, 27 Juli 2010
Petani Jagung Dapat Kepastian Pasar
Jakarta, Kompas - Petani jagung kini mendapatkan kepastian pasar. Tiga perusahaan besar pakan ternak sepakat menjalin kerja sama untuk membeli jagung petani.
Tiga perusahaan tersebut adalah PT Charoen Pokphand Indonesia, PT Japfa Comfeed Indonesia, dan PT Sierad Produce. Kontrak kerja sama tersebut dibuat tiga perusahaan itu dengan 16 pemerintah kabupaten di empat provinsi. Rinciannya, tiga kabupaten di Lampung, satu di Jawa Tengah, empat Jawa Timur, dan delapan Sulawesi Selatan.Wakil Menteri Pertanian Bayu Krisnamurthi, Selasa (27/7) dari Maros, Sulawesi Selatan, menjelaskan, dengan kerja sama itu, industri pakan ternak mendapat kepastian pasokan bahan baku pakan dan petani mendapat kepastian pasar.
Sekretaris Jenderal Dewan Jagung Nasional Maxdeyul Sola mengatakan, penandatanganan nota kesepahaman (MOU) segera ditindaklanjuti dengan kontrak pembelian jagung. Masing-masing kabupaten diharapkan memasok 10.000 ton jagung per bulan sehingga setiap bulan ada 160.00 ton jagung petani yang terbeli. Dalam setahun, 1,92 juta ton jagung petani sudah mendapatkan kepastian pasar.
Adapun harga akan disesuaikan dengan harga saat penyerahan barang. Harga yang ditetapkan mengacu pada harga jagung dunia.
Dengan kontrak pembelian ini, industri pakan ternak diuntungkan karena tidak perlu membayar bunga L/C seperti kalau mereka membeli jagung dari impor, selain ada jaminan pasokan bahan baku.
Maxdeyul menjelaskan, kualitas jagung dalam negeri relatif lebih baik karena lebih segar. Kerja sama ini diharapkan menjadi model dan dikembangkan untuk memacu peningkatan produksi jagung nasional. Industri pakan setiap tahun membutuhkan 5 juta ton jagung.
Ketua Umum Gabungan Pengusaha Perunggasan Indonesia Anton J Supit menegaskan, kualitas jagung yang diserap sesuai standar pabrik pakan. ”Dengan kerja sama ini, industri pakan ternak serius mendukung pengembangan budidaya jagung,” katanya. (MAS)
Jumat, 09 Juli 2010
Kamis, 08 Juli 2010
TANAMAN MELON SAAT INI ( SAKATA GLAMOUR )
DESKRIPSI MELON HIBRIDA VARIETAS GLAMOUR
Asal : Sakata Seed & Co. Ltd., jepangSilsilah : 141–045–302–102–111 (F) x 201–301–170–025 (M)
Golongan varietas : hibrida silang tunggal
Tipe tanaman : merambat
Umur mulai panen : ± 60 hari setelah tanam
Warna batang : hijau
Bentuk batang : silindris
Diameter batang : ± 1,2 cm
Warna daun : hijau
Bentuk daun : bangun segi lima
Ukuran daun : panjang ± 25 cm, lebar ± 20 cm
Tepi daun : rata
Ujung daun : tumpul
Permukaan daun : berbulu halus
Umur mulai berbunga : 15 – 17 hari setelah tanam
Warna bunga : kuning
Bentuk bunga : seperti lonceng
Warna kulit buah muda : hijau
Warna kulit buah tua : kuning
Pola jaring kulit : tebal dan rapat
Bentuk buah : bulat
Ukuran buah : tinggi 15 – 16 cm, diameter ± 14 – 15 cm
Ketebalan daging buah : 3,5 – 4,0 cm
Warna daging buah : oranye
Tekstur daging buah : renyah
Rasa buah : manis
Kadar gula : 12 – 13 °brix
Aroma buah : harum
Berat per buah : 2,0 – 3,8 kg
Daya simpan buah : + 10 hari setelah panen
Hasil buah : + 30 ton/ha
Keterangan : beradaptasi dengan baik di dataran rendah sampai sedang
dengan ketinggian 50 – 500 m dpl
Rabu, 07 Juli 2010
TANAMAN MELON SAAT INI ( HONEY GLOBE )
HONEY GLOBE
Asal : Known You Seed Pte. Ltd., Taiwan
Silsilah : 521 – 13 (F) x 118–1–59 (M)
Golongan varietas : hibrida silang tunggal
Tipe tanaman : merambat
Bentuk batang : bulat
Diameter batang : 0,58 –0.63 cm
Warna batang : hijau
Bentuk daun : bulat (orbicularis)
Ukuran daun : panjang + 18,0 cm, lebar + 22,4 cm
Tepi daun : berombak
Ujung daun : tumpul
Warna daun : hijau
Permukaan daun : berbulu
Umur mulai berbunga : 26 – 31 hari setelah tanam
Warna bunga : bunga jantan dan bunga betina berwarna kuning
Bentuk bunga : rotate
Umur mulai panen : 55 – 60 hari setelah tanam
Bentuk buah : lonjong
Ukuran buah : tinggi 21 – 23 cm, diameter 17 – 19 cm
Warna kulit buah muda : putih
Warna kulit buah tua : putih mengkilap, kadang-kadang berjaring halus
Ketebalan daging buah : 3,2 – 3,4 cm
Warna daging buah : krem kehijauan
Tekstur daging buah : lunak
Rasa buah : manis
Aroma buah : sedang
Kadar gula : 16 %
Berat per buah : 2,1 – 2,5 kg
Hasil : ± 45 ton / ha
Daya simpan buah pada suhu kamar : 5 hari
Keterangan : beradapatasi dengan baik di dataran
rendah sampai sedang dengan
ketinggian 1 – 500 m dpl, tahan
pengangkutan